Kunjungan Universitas Duta Bangsa di Workshop FROGS Indonesia
Hari selasa (14/03/2022) FROGS indonesia mendapat kunjungan dari mahasiswa dan dosen Universitas Duta Bangsa Surakarta. berjumlah 200 mahasiswa dari jurusan Teknik Informatika dan dengan prokes yang ketat, kunjungan ini diadakan di kantor FROGS indonesia. kunjungan ini melanjutkan program yang diinisiasi oleh UDB untuk mengenalkan para mahasiswa tentang teknologi pesawat tanpa awak (Drone).
Di workshop FROGS Indonesia ditampilkan produk-produk buatan FROGS Indonesia sendiri, diantaranya drone sprayer, drone spreder, drone surveillance dan yang paling andalan adalah drone passenger. Dengan penuh antusias para mahasiswa dan dosen UDB memperhatikan setiap penjelasan dari tim FROGS indonesia.Tim FROGS Indonesia sendiri menjelaskan tentang tahap desain dan produksi drone itu sendiri, seperti perancangan desain, pembuatan molding, persiapan bahan dan bahan apa saja yang dipakai serta proses perakitannya.
Dengan prokes yang ketat para mahasiswa dibagi menjadi 2 kelompok dengan 2 penjelasan materi yang berbeda. 1 Kelompok tentang bagaimana drone itu didesain juga software untuk pengendalia drone, dan 1 kelompok lagi mendapat materi tentang proses produksi drone. Jurusan teknik informatika juga sangat erat kaitannya dengan teknologi drone karena dalam beberapa komponen drone juga memiliki teknologi yang berasal dari software dll.
Menurut Joni, dosen dan penanggung jawab kunjungan dari Universitas Duta Bangsa Surakarta mengatakan bahwa kunjungan ini diharapkan bisa membuka pengetahuan tentang teknologi drone dan para mahasiswa bisa melihat bahwa kedepannya teknologi drone adalah teknologi yang dapat diandalkan untuk mempermudah pekerjaan. UDB sendiri sangat berterima kasih kepada FROGS Indonesia sudah menerima mahasiswa untuk berkunjung dan kedepannya bisa ada kerjasama antara UDB dengan FROGS Indonesia mengenai teknologi drone.
FROGS Indonesia sendiri selalu membuka kesempatan untuk mahasiswa, kampus, sekolah atau instansi lain untuk belajar tentang teknologi drone. FROGS Indonesia mempunyai workshop (kantor) yang memproduksi drone tersebut. Terdapat beberapa drone yang sudah diproduksi seperti Drone Sprayer, Taxi Drone, dan juga Drone Pemetaan. dan FROGS Indonesia juga siap membantu memperkenalkan teknologi drone ini sebagai teknologi yang sangat berguna kedepannya.